Kebanyakan orang menganggap bahwa makan beras hanya untuk sekedar mengenyangkan. Makanan pokok ini menjadi andalan sebagian besar masyarakat Indonesia karena mudah didapat dan jadi sumber karbohidrat. Beras memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh. Berikut ini adalah ragam manfaatnya yang mungkin tidak Anda ketahui.
Manfaat Beras untuk Kesehatan
-
Meningkatkan Kesehatan Sistem Saraf
Sistem saraf yang terganggu akibat terlalu stres dapat dikurangi dengan mengonsumsi beras. Beras memiliki kandungan vitamin B yang beragam dan mempengaruhi kinerja sistem saraf. Produksi neurotransmitters akan meningkat sehingga proses biologi pada tubuh menjadi optimal. Konsumsi beras secara teratur adalah cara yang baik untuk memelihara kesehatan sistem saraf.
-
Sumber Energi
Sudah tidak asing jika beras adalah sumber energi yang baik untuk tubuh. Jumlah karbohidrat pada beras mendominasi kandungan nutrisi lainnya. Karbohidrat diolah oleh metabolisme menjadi energi sehingga Anda bisa melakukan beragam aktivitas. Jika Anda tidak ingin mudah lelah, pastikan asupan karbohidrat hariannya selalu cukup.
-
Mencegah Sembelit
Masalah sembelit dapat diatasi dengan mengonsumsi beras Kaori. Di dalam 100 gram, terdapat 6g serat yang baik untuk kelancaran pencernaan. Beras juga berperan untuk melancarkan buang air kencing, sehingga sistem ekskresi bekerja dengan lancar. Natrium yang tidak dibutuhkan akan dikeluarkan bersama air kencing sehingga tak menumpuk di tubuh.
-
Mengurangi Kemungkinan Kanker
Beras adalah makanan yang kaya akan vitamin dan antioksidan. Kandungan tersebut membantu tubuh dalam melancarkan pencernaan, sehingga toksin tidak terlalu lama berada di dalam tubuh. Hal ini berhubungan dengan cara pencegahan kanker pada organ pencernaan. Serat menjadi properti yang berperan dalam hal ini.
-
Meningkatkan Kesehatan Jantung
Cara alami untuk memelihara kesehatan jantung adalah mengonsumsi beras. Terdapat agen anti inflamasi di dalamnya sehingga mencegah terbentuknya plak pada dinding pembuluh darah. Dengan begitu risiko gangguan jantung bisa ditekan. Meski begitu, konsumsi nasi tidak perlu berlebihan untuk tetap menjaga berat badan.
Banyaknya manfaat kesehatan dari konsumsi beras membuatnya menjadi makanan pokok sebagian orang. Anda bisa mendapatkan beras yang sehat di kaoribali.com. Beras Kaori adalah beras yang dihasilkan petani Bali dan dikemas higienis. Sehingga, semua manfaat yang ada pada beras bisa dirasakan di setiap sajian makanan Anda.